Subscribe Us

Selenggarakan Uji Publik Hafalan Qur'an, MD2 Elementary Sumberpucung Lahirkan Generasi Hafidz

 


TABLOIDMATAHATI.COM, MALANG– MD2 Elementary atau SD Muhammadiyah 2 Sumberpucung, sebagai sekolah rujukan di Sumberpucung menggelar uji publik siswa kelas enam pada Selasa 4/6. Hal ini di jelaskan oleh Kepsek MD2 Elementary , ustadz Yudistira Ade Hermansyah M.Pd, bahwa uji publik ini sebagai penilaian pencapaian hafalan Al Qur’an selama enam tahun di sekolah.

Uji publik Al Qur’an membuktikan siswa MD2 Elementary hafidz

Dengan mengundang para wali murid siswa, perwakilan dari setiap AUM (Amal Usaha Muhammadiyah) hingga Ketua PCM (Pimpinan Cabang Muhammadiyah) dan PCA (Pimpinan Cabang Aisyiyah) Kecamatan Sumberpucung. Ustadz Yudist begitu Yudistira Ade Hermansyah disapa- mengatakan bahwa pada acara ini para siswa diuji sesuai kemampuan dan juga kelas yang didudukinya.

Uji publik ini adalah ujian Al Qur’an yang terakhir bagi siswa di sekolah. Karena sebelumnya mereka juga telah melalui beberapa tes dari guru UMMI masing masing  “Hal ini karena mereka terdapat dalam beberapa kelas atau jilid yang berbeda. Terdapat beberapa siswa yang masih jilid 5 atau jilid 6. Sebagian juga merupakan kelas Al Quran,” ujar ustadz Yudist.

Antusiasme siswa menerima sertifikat kelulusan usai uji publik Al Qur’an.

Lebih istimewa lagi terdapat juga siswa yang masuk ke kelas tahfidz di mana hafalan mereka telah mencapai 2 juz dan bahkan ada juga yang sampai 5 juz. Sedangkan konsep berjalannya acara uji publik, para siswa yang masih di jilid atau di kelas Al Qur’an akan di uji bacaannya.

Adapun untuk kelas tahfidz mereka diuji hafalannya. Dengan memberikan kesempatan pada para undangan yang hadir untuk memberikan pertanyaan kepada mereka. Kemudian mereka melanjutkan ayat yang telah diujikan. Nah, terkhusus mereka yang hafalannya banyak, sekolah  memberikan reward kepada mereka.

Mereka siswa prestasi dalam hafalan Al Qur’an juga menerima reward dari sekolah

Posting Komentar

0 Komentar